Sabtu, 19 Maret 2011

BAGAIMANA MEMBANGUN RUMAH?

Hal paling utama sekali yang perlu diperhatikan adalah rumah seperti apa yang anda butuhkan? Atau yang lebih dikenal dalam ilmu arsitektur ialah kebutuhan ruang. Siapapun arsiteknya, jika anda bermaksud akan mendisain rumah, pasti anda akan disodorkan pertanyaan-pertanyaan seperti; berapa orang anggota keluarga anda?, apa profesi anda?, apakah selain bekerja di kantor, anda suka menyelesaikannya di rumah? berapa unit kendaraan anda? Yang pada akhirnya si arsitek itu sudah mendapat kesimpulan kebutuhan ruang anda.

Kemudian ketersediaan lahan akan disesuaikan dengan kebutuhan ruang anda tadi. Karena jika anda tidak menyukai rumah bertingkat namun lahan tersedia tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan ruang anda, niscaya disain rumah anda akan terwujud.

Untuk mewujudkan keinginan anda untuk mempunyai rumah ada tiga cara:
1. Membangun sendiri
2. Beli melalui developer/pengembang
3. Membangun dengan jasa arsitek dan jasa kontraktor

Masing-masing cara ini mempunyai kelebihan dan kekurangan namun demikian keputusan tetap berada di tangan anda.

1. Membangun sendiri
Mayoritas masyarakat kita menempuh jalan ini karena menurut pikiran mereka ini adalah jalan yang paling rendah biayanya daripada point 3 dan selera serta style yang diinginkan lebih terpenuhi dibanding point 2. Namun kondisi ini tidaklah semudah yang dibayangkan karena anda harus menyediakan waktu dan pikiran yang cukup ekstra dalam menangani sendiri rumah yang anda bangun. Katakanlah dalam hal desain rumah anda bisa mencontek desain dari berbagai gambar desain rumah yang banyak anda temui, baik itu dari buku, brosur atau desain rumah teman anda sendiri. Namun untuk mencari mandor, tukang dan pekerja tidaklah sesuatu yang mudah. Karena anda harus tahu kapasitas orang yang anda pakai. Secara kualitas, apakah ia mampu bekerja bagus sehingga rumah yang anda sesuai dengan keinginan anda. Secara kuantitas, ini berhubungan dengan waktu dimana dengan bekerja bagus berapa lamakah waktu yang dibutuhkannya untuk mengerjakannya? Karena semakin lama rumah anda selesai semakin besar biaya yang anda keluarkan.

2. Beli melalui developer/pengembang
Banyaknya developer yang menawarkan berbagai macam bentuk rumah dengan berbagai fasilitas penunjang dan variasi harga yang sangat kompetitif membuat masyarakat cenderung memilih jalan ini. Selain siap dihuni, andapun tidak perlu menyiapkan dana cash terlalu banyak karena untuk kepemilikannya anda bisa menyicil melalui fasilitas bank.
Disarankan dalam menentukan pilihan anda harus mempertimbangkan semaksimal mungkin, apakah rumah yang anda beli itu sudah sesuai dengan kebutuhan dan selera anda. Akan ironis jadinya yang rencana semula anda ingin mengeluarkan sesedikit mungkin akan tetapi setelah anda beli ternyata anda melakukan renovasi pada rumah itu yang biayanya mungkin lebih besar dari uang muka yang anda bayarkan.

3. Membangun dengan jasa arsitek dan jasa kontraktor
Dari segi pembiayaan, langkah inilah yang paling mahal. Namun demikian dengan langkah ini akan lebih memungkinkan apa yang anda harapkan akan lebih bisa tercapai karena selain terencana juga dikerjakan oleh orang yang sudah profesional dibidangnya. Budget dan waktu pelaksanaan bisa diprediksi dari awal. Semuanya itu terikat dalam suatu kontrak yang mempunyai kekuatan hukum. Yang apabila pelaksanaan tidak sesuai dengan desain rumah bisa anda komplain serta jika pelaksanaannya tidak sesuai dengan time schedule-nya kontraktornya bisa kena denda atau pinalti.

Sesuai dengan yang apa yang sudah kita bahas, semuanya tergantung pada keputusan dan kebijakan anda dalam menentukan pilihan.
 

KENALI RUMAH ANDA

Rumah pada dasarnya sama dengan manusia, karena terdiri atas 3 bagian utama yaitu:
Pondasi (kaki), Dinding (badan) dan Atap (kepala)

Pondasi dan Sloof
Pada prinsipnya pondasi adalah sebuah struktur tempat bertumpunya seluruh beban pada bangunan. Bentuk dan ukurannya sangat beragam, tergantung pada lokasi dan besarnya bangunan rumah yang akan dibangun. Namun demikian pondasi yang lazim digunakan untuk rumah tinggal adalah pondasi batukali, pondasi batubata, pondasi sumuran, pondasi plat setempat (untuk rumah bertingkat) dan pondasi umpak/sandi (untuk rumah panggung).

Sloof adalah balok lantai dasar yang terletak diatas pondasi yang berguna untuk mengikat pondasi dan kolom/tiang. Dan ini merupakan kerangka dasar bangunan. Apabila sebuah rumah dilaksanakan secara bertahap maka pekerjaan pondasi dan sloof ini harus dikerjakan dalam satu tahapan, agar pondasi yang dibuat akan langsung menjadi satu kesatuan yang kokoh.

Dinding
Dinding merupakan pembatas antara ruang luar dan ruang dalam sebuah bangunan. Secara visual dinding adalah badan bangunan, dimana akan banyak sekali ornamen/unsur bangunan lain yang terdapat pada dinding ini seperti; pintu, jendela, ventilasi dan lain-lain.
Pada umumnya material dasar yang dipakai untuk membuat dinding bangunan adalah; batubata, batako, hollowbrick, celcon block dan kayu.

Atap
Bagian terpenting yang kadang paling rumit untuk diterapkan secara teorinya. Sering kita jumpai keluhan atap sering bocor, ruangan di dalam rumah panas, tempias air hujan yang mengenai jendela. Ini banyak faktor yang menjadi penyebabnya seperti; penerapan rancangan bentuk atap tidak sesuai terhadap denah rumah, sudut kemiringan atap yang terlalu rendah, material atap yang digunakan, teritisan terlalu pendek.
 

Kamis, 17 Maret 2011

MEMBANGUN RUMAH SENDIRI

Jika anda memang berniat membangun sendiri rumah anda dengan alasan tertentu, akan lebih baik anda mengikuti langkah-langkah berikut.

1. Pemilihan Lokasi Yang Tepat
Tata letak dan orientasi bangunan, pencapaian (akses), topographi tapak bangunan dan luas lokasi merupakan aspek-aspek yang menjadi perhatian. Menghadap ke timur, sudah mempunyai jalan masuk yang memadai, topographi tanah cocok untuk rumah yang akan anda bangun dan luas tanah yang cukup luas sehingga memungkinkan anda untuk mempunyai halaman ataupun taman, adalah suatu pilihan yang bagus. Jika belum terpenuhi, sebaiknya anda urungkan dulu niat anda untuk membangun rumah dan cari lokasi yang tepat. Kenapa demikian...? Karena akan menyulitkan anda untuk membangun. Dalam menentukan lokasi rumah, sebaiknya anda memang sebaiknya anda melakukan survey berulang kali. Tidak ada salahnya anda bertanya-tanya pada penduduk di sekitar lokasi tanah tersebut, mengenai keamanan lingkungan, apakah daerah itu sering kena banjir dan lain sebagainya. Harus anda ketahui bahwa ini adalah titik awal anda mulai mengeluarkan biaya dan selanjutnya biaya ini akan semakin banyak seiring dengan anda membangun rumah.

2. Pemilihan Denah Rumah
Banyak cara untuk mendapatkan contoh-contoh denah rumah, baik itu dari majalah, brosur-brosur, internet dan lain-lain. Pilih lah yang sesuai dengan kebutuhan anda dan bisa diterapkan pada tanah yang sudah ditentukan tadi. Sebaiknya dibicarakan bersama keluarga, karena yang akan menempati rumah ini bukan anda sendiri.

3. Urus Izin Membangun Rumah (IMB)
Sebelum mencari tukang untuk membangun, sebaiknya urus terlebih dahulu IMB nya. Karena dengan membayar retribusi IMB ini selain menjadi warga negara yang baik, anda juga melegalitaskan aset anda. Rumah yang memiliki IMB, mempunyai nilai ekonomi yang tinggi.
Lagi pula jika tidak mengurus IMB ada kemungkinan saat sedang membangun akan timbul masalah atau mungkin terhenti karena ditegur oleh pemerintah daerah setempat dan yang lebih parah lagi mungkin dirobohkan. Walaupun itu bisa diselesaikan, janganlah menjadi suatu kebanggaan bahwa rumah anda bisa dibangun tanpa IMB... itu tidak baik.

4. Seleksi Kepala Tukang atau Mandor
Tidak sulit mencari tukang atau mandor, begitu anda mulai memberitahu pada beberapa orang atau kenalan anda maka akan banyak datang tawaran orang untuk mengerjakan rumah anda. Seleksilah mereka berdasarkan kwalitas (kemampuan kerja) jika perlu anda bisa melihat hasil yang telah mereka kerjakan.
Atau hubungi  Tukang Bangunan Jogja Kami siap menjadi partner anda dalam membangun Rumah.

5. Penyediaan Material
Sebelum menyediakan material bangunan ada baiknya tanya dulu dengan tukang, material apa saja yang harus anda beli. Setelah dicatat dengan baik anda cari di toko bahan bangunan dan jangan segan-segan untuk bertanya. Material apa yang terbaik yang akan anda gunakan pada bangunan anda. Lakukanlah survey pada beberapa toko bahan bangunan, akan lebih baik anda pergi ke toko bangunan yang besar (one stop shopping), karena biasanya disini anda bisa berkonsultasi dengan gratis dan pilihannya cukup variatif. Kumpulkan brosur-brosur bahan bangunan, pelajari dan pilih mana yang cocok untuk rumah anda.

6. Pengawasan
Lakukanlah pengawasan sesering mungkin, namun jangan terlalu mencampuri masalah teknik kerja. Memang disaat sedang membangun lokasi bangunan akan kelihatan sembrawut, atau mungkin anda merasakan ruangan yang dibuat terlalu kecil. Selagi ukurannya telah sesuai dengan gambar panduan yang anda tentukan, ikutilah gambar tersebut. Karena jika anda mulai mencoba-coba untuk merobah ukuran ruang yang akan dibangun akan berakibat fatal. Perobahan denah akan berpengaruh terhadap bentuk bangunan, sistim konstruksi kuda-kuda dan bentuk atap.
Sebaiknya anda cukup memastikan apakah yang dibuat oleh tukang telah sesuai dengan gambar.


Sumber: http://desainrumahgratis.blogspot.com

MEMBANGUN RUMAH?

Mau Membangun rumah ?
Tahap pertama :
  1. ukur luas tanah yang akan dibangun. Cek luas tanah di surat tanah dan aktual dilapangan.
  2. Tentukan perkiraan luas bangunan dan jumlah lantai, ( 1 lantai , 2 lantai ,3 lantai atau... )
  3. Tentukan hadap muka bangunan. 
  4. Tentukan akan dibuat berapa ruangan didalam rumah nantinya.Atau untuk lebih lengkap dan bagusnya anda bisa pakai jasa arsitek atau hubungi Tukang Bangunan Jogja
  5. Hitung seluruh biaya yang dibutuhkan.
  6. Untuk langkah selanjutnya, hubungi Tukang Bangunan Jogja

Selamat membangun Rumah...     :)
Kami siap membantu anda membangun atau merenovasi rumah/bangunan anada.

Partner anda,

Tukang Bangunan jogja

PERIHAL HARGA

Kami hanya melayani pengerjaan rumah/bangunan sendiri atau biasa disebut person .
untuk Harganya sbb :
  •     Tukang ...     70ribu/hari 
  •     Laden  ...      50ribu/hari
Untuk konsumsi bisa dibicarakan lebih lanjut.Harga bersifat nego alias bisa diubah sesuai kesepakatan bersama.
wilayah kerja Yogyakarta.

Telpon sekarang juga!!  Yamin Ashari : 08-151513-1082
                                          

Senin, 14 Maret 2011

Mengecat Tembok lama

Tembok lama perlu dibersihkan dengan sebersih bersihnya sebelum di cat. Sebelumnya periksa dulu kondisi tembok:
  1. Pada tempat yang akan di cat apakah ada gelembung-gelembung atau lumut.
  2. Usapkan dengan telapak tangan pada permukaan tembok untuk menguji apakah sudah ada pengapuran pada dinding. Bila telapak tangan ada tepung halus, berarti sudah ada pengapuran. Jadi jangan langsung di cat.
  3. Siramkan air pada tembok. Bila air terserap ke dalam permukaa tembok dan ada perubahan warna , maka tidak layak dicat ulang. Dan bila terjadi gelembunggelembung pada permukaan cat , maka daya rekat cat tersebut suah hilangsehinnga tidak bias langsung di cat.

Jumat, 11 Maret 2011

Cara Memilih Jenis Lantai

Lantai merupakan alas bagian rumah bagian dalam yang berfungsi mencegah kelembaban tanah agar tidak naik ke atas. Penilihan material lantai yang tepat selain fungsiolan juga estetis. Beberapa jenis material penutup lantai rumah berdasarkan bahan pembuatnya dapat dikelompokkan sebagai berikut.

a. Ubin PC
Ubin yang terbuat dari semen, pasir dan pewarna, memiliki bentuk segiempat atau segidelapan. Jenis ubin ini termasuk paling murah dan mudah pemasangannya. Tersedia dalam ukuran 20x20 cm dan 30x30 cm. Warnanya bisa beragam tergantung dari pabrik pembuatnya.

b. Granit dan marmer
Granit berasal dari  batuan beku,dg mineral kuarsa dominan sehingga tampak bintik bintik yg sangat menonjol.Walaupun  granit berwarna hitam pekat , bintikbintiknya tetap akan terlihat ,sehingga tampak keindahannya.Granit sanagt keras dan tidak getas.
Marmer  terutama bersal dari bauan mineral kalsium karbonat dan terproses alami dalam suhu tinggi. warna dan motif marmaer sanagt beragam, ada yang seperti kayu atau batu batu bergambar.
Kedua lantai berbahan batuan diatas memberikan rasa sejuk dan dingin didalam ruangan.
Marmer dapat dibeli dalam ukuran jadi atau bentuk pasangan lembaran.

c. Lantai teraso
Ubin teraso terbuat dari campuran semen , pecahan batu teraso dan pasir. Ubin teraso perlu dipoles dengan mesin poles atau poles tanagan. Ukuran ubin  teraso antara lain : 20x20 , 30x30, 40x40 , 50x50.

d. Lantai keramik
Lantai keramik sudah umum  dikenal di kota kota besar dan sedang. Warna dan design keramik bernacam macam tergantung  pabrik pembuatnya, tetapi ukuran seragam, umumnya ; 20x20 , 30x30 , 40x40. 10x10, 10x20.
Untuk keramik ,alangkah baiknya bila diperhatikan hal hal sbb :
1. tentuka jenis keramik , untuk interior  (didalam ruangan ) atau  eksterior ( di luar ruangan )
2.Tentukan luas permukaan yang akan dilapisi keramik.
3. Tentukan warna dan motif.
4. Tentukan pola pemasangannya.

Merancang Tata letak & Ukuran Ruangan

Melalui perencanaan yang tepat akan didapatkan rumah yang nyaman bagi seluruh anggota keluarga. Sesuaikan ruangan dengan aktivitas yang biasa dijalankan oleh penghuni rumah. Secara sederhana ruangan di dalam rumah dapat dibedakan berdasarkan fungsinya yaitu:
  • Ruang untuk bersama
Di ruangan ini setiap anggota keluarga memiliki kebebasan untuk melakukan aktivitas, misalnya ruang keluarga.
  • Ruang untuk istirahat.
Kamar tidur adalah area untuk beristirahat, di tempat ini dibutuhkan privasi agar penghuninya dapat melepaskan lelah dengan nyaman.
  • Ruang untuk service/pelayanan.
Aktivitas memasak, mencuci, menyeterikan dapat dilakaukan di ruangan ini. Ruang sevis sebaiknya ditempatkan pada satu area.


Contact Service



Yamin Ashari
HP       : 08-151513-1082
e-mail : amat.maryudi@gmail.com
Kembang Songo, jl.imogiri timur km.12 bantul Yogyakarta

Tentang Kami

Salam hangat,

Tukang Bangunan Jogja ini dibentuk untuk membantu anda yang ingin membangun atau renovasi rumah ataupun bangunan lain agar mendapatkan hasil yang optimal dan efisien,.khususnya yang tinggal di Yogyakarta,

Dengan para tukang bangunan yang berpengalaman,Kami berharap bisa memberikan solusi terbaik bagi anda untuk membangun maupun merenovasi rumah.

Sampai jumpa di Rumah anda..  :)


Ketua Tim


Yamin Ashari